siapa penemu sandi morse

Bagi anak pramuka, pasti sudah tidak asing lagi dengan sandi morse. Sandi morse merupakan kode yang sangat penting dalam bidang komunikasi pada masanya, terutama saat perang dunia. Lalu siapa penemu sandi morse ini? Dan bagaimanakah sejarahnya?

Sosok yang menciptakan sandi morse adalah Samuel Morse asal Amerika Serikat. Mempelajari sandi morse, tentu saja harus berkenalan juga dengan penemu serta bagaimana sandi ini ditemukan. Untuk itu, simak uraian lengkapnya berikut ini:

Sejarah Ditemukannya Sandi Morse

Pada awalnya, Samuel Morse memutuskan untuk berlayar ke Eropa bermaksud memulihkan diri dari duka atas kepergian istri, ayah, serta ibunya. Dalam perjalanan tersebut, Samuel bertemu sesosok penemu, yakni Charles Thomas Jackson.

Keduanya pun berdiskusi mengenai cara impuls listrik dapat diteruskan dalam jarak jauh. Lalu Samuel Morse menggambar sketsa alat mekanik yang bisa melakukan tugasnya serta membaca tulisan oleh fisikawan Joseph Henry.

Dan dari teori tersebut, Samuel mampu mengembangkan sebuah telegraf pada tahun 1836. Pada saat itu, tidak ada telegraf yang bisa bekerja dalam jarak jauh.

Hingga tahun 1838, Samuel bertemu dengan teman sesama penemu bernama Alfred Vail,  yang kemudian akan menjadi investor sekaligus rekan dalam pengembangan kode berupa garis dan titik yang berguna mengirim sinyal.

Kode tersebut menjadi bibit terciptanya sandi morse seperti yang kita kenal saat ini. Setelah menjalani beberapa tahun yang sulit karena kekurangan dana, akhirnya Samuel menarik perhatian anggota Kongres Prancis, yakni Ormand Jonathan Smith.

Pada tahun yang itu juga, Samuel Morse sukses memasang kabel untuk dua ruangan yang ada di gedung capitol dan juga berhasil mengirimkan pesan antar ruangan itu. 

Samuel Morse akhirnya menerima dana untuk uji coba dalam skala yang lebih besar dengan mencoba telegraf sepanjang 61 KM dengan isi pesan “Lihatlah yang Tuhan Tempa”.

Baca juga Biografi Baden Powell, Pendiri Pramuka yang Menginspirasi

Biografi Penemu Sandi Morse

Siapa penemu sandi morse ini? Bacalah biografi singkat tentang Samuel Morse untuk mengetahui secuil kisahnya semasa hidup.

Samuel Morse lahir di kota Charlestown, negara bagian Massachusetts, Amerika Serikat, Pada tanggal 27 April tahun 1791. Sosok dengan nama lengkap Samuel Finley Breese Morse ini sebelumnya tertarik pada dunia seni, terutama seni gambar.

Samuel memenangkan berbagai lomba dengan karyanya, sehingga beliau percaya bahwa seni adalah dunianya. Lalu, Samuel memutuskan untuk menjadi seorang pelukis dengan bakatnya yang luar biasa. 

Namun setelah lama menyandang gelar seniman, Samuel mulai menunjukkan ketertarikan terhadap dunia kelistrikan. Ketertarikan itu muncul, setelah melihat fenomena elektromagnetik yang terjadi ketika berlayar dari Amerika ke Eropa pada tahun 1830-an.

Samuel mempelajari teori-teori fisika pada tahun 1835 dan mulai mengembangkan mesin telegraf dengan sandi morse dan berhasil dipatenkan pada tahun 1837.

Tanggal 2 April 1872 Samuel Morse tutup usia pada umur 80 tahun di New York, karena penyakit pneumonia. Makam Samuel Morse terletak di pemakaman Greenwood, kota Brooklyn, Amerika Serikat.

Tips Menghafal Kode Morse

Banyak orang yang mungkin merasa kesulitan untuk menghafal kode morse. Namun tenang saja, ada tips beberapa tips yang dapat mempermudah kita dalam menghafal sandi morse. Berikut adalah tipsnya:

1. Pakai Metode Pengelompokan

Tips yang pertama adalah dengan menggunakan metode pengelompokan. Kode morse terbagi menjadi beberapa kategori meliputi titik, garis, tidak ada lawan, saling berlawanan, angka, dan sandwich.

2. Pakai Metode Koch

Tips kedua adalah dengan metode koch yang merupakan metode mengahafal sandi morse menggunakan sistem gradual. Huruf T menjadi wakil sandi garis dan huruf E menjadi wakil sandi titik.

Demikianlah informasi terkait penemu dan sejarah ditemukannya sandi morse. Sandi morse tetap dipelajari hingga kini terutama di dunia pramuka dan kelautan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *